In Memoriam Drs Tasik, Ketua DPRD Palopo

Wednesday, November 18, 20150 komentar

Alm. Drs. Tasik, MSi

Santun Berpolitik dan Berjiwa Sosial di Mata Keluarga


Kota Palopo berduka. Salah satu tokoh terbaiknya meninggal dunia. Drs Tasik MSi, yang saat ini menjabat Ketua DPRD Kota Palopo, meninggal di RSU Siloam, Makassar, Sabtu 14 November 2015, sekira pukul 20:00 wita, malam. Almarhum Tasik meninggal diduga akibat penyakit komplikasi yang dideritanya.

Sesaat setelah meninggal, kabarnya langsung tersiar. Sejumlah media online langsung ramai-ramai memberitakannya. Begitupun juga di media sosial (medsos) langsung kebanjiran ucapan bela sungkawa dari para pengguna medsos.

Istri almarhum Tasik, Dra Hasmiati, saat ditemui di rumah duka, sebelum meninggal, dirinya mengaku sang suami tidak memperlihatkan tanda-tanda kalau sang suami akan secepat itu pergi selamanya. Namun, Hasmiati, yang saat ini menjaga kepala Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Palopo, semalam sebelum mendiang meninggal, almarhum Tasik sempat memanggil semua anak-anaknya untuk tidur sama-sama di dalam satu kamar.

Ia menjelaskan, sebenarnya ada rencana untuk berangkat menunaikan ibadah umrah berdua. Namun sebelum berangkat umrah, ia ke Makassar hendak check up di Prodia. Namun hasil check up itu, dokter mengharuskan untuk cuci darah.

"Dalam proses cuci darah, sekitar 20 menit mau selesai, bapak kritis, sekira pukul 18:00 wita sore," ujarnya. 

Sekretaris Golkar ini kemudian meninggal sekira pukul 20:00 wita. Sebelum meninggal, anggota DPRD Palopo sempat menjenguknya di Makassar. Dua pansus yang pulang dari studi banding, singgah menjenguk pria berdarah Rongkong ini.

"Kami sekeluarga merasa sangat kehilangan. Terlepas penilaian saya sebagai istri, bapak saya kenal paling sosial di mata keluarga. Kalau ke Makassar, melihat orang tua yang kesusahan, atau ada anak yang terlihat compang-camping, bapak pasti memberikan sesuatu kepada orang itu," kenangnya.

Sementara itu, rekan kerja di DPRD Kota Palopo, Dahri Suli, SE, MM, mengaku mengenal almarhum sejak masih bersama di Partai Golkar. Dirinya mengenal Tasik sebagai politisi yang santun.

"Gaya politik beliau saya kenal santun dan sabar. Kami tentu merasa sangat kehilangan figur pemimpin politisi yang ulung seperti beliau. Sebagai ketua DPRD, beliau mampu mencairkan suasana di tengah pertarungan kepentingan masing-masing," ujar legislator PKB ini.

Mantan Ketua KNPI Palopo ini juga mengaku mengenal mendiang Tasik sebagai pribadi yang tegas dan tenang, sehingga mampu menyelesaikan masalah dengan baik.

Salah satu bukti bahwa sosok mendiang Tasik dekat dengan para anggota DPRD lainnya, saat meninggal, hampir semua anggota dan mantan anggota DPRD hadir melayat. Jenazah mendiang yang berlatar belakang politisi Golkar, diangkut oleh ambulance PDIP. Itu artinya sosok almarhum Tasik cukup baik di mata politisi lainnya.

Drs Tasik adalah salah satu putra terbaik kelahiran Batu, Mancani, Kecamatan Telluwanua, Kota Palopo, 30 Mei 1964. Tasik menduduki kursi DPRD Palopo sejak Kota Palopo terbentuk. Mulai periode awal yang hanya dua tahun, yakni 2002-2004. Kemudian pada 2004 dilakukan Pemilihan Legislatif (Pileg), Tasik kembali terpilih untuk periode 2004-2009. Saat itu, di pertengahan periodenya, Tasik diangkat menjadi Ketua DPRD Palop, yang menggantikan Rahmat Masri Bandaso (RMB) yang saat itu mencalonkan Wakil Wali Kota Palopo mendampingi HPA Tenriadjeng.

Kemudian pada periode 2009-2014, Tasik kembali dipercaya sebagai ketua DPRD. Pada pileg 2014, Tasik kembali terpilih melalui Partai Golkar di dapil 1 Palopo. Ia kemudian kembali dipercaya sebagai ketua DPRD Palopo periode 2014-2019.

Dalam rumah tangganya bersama Hasmiati, almarhum Tasik dikarunia enam orang anak. Dari enam anak itu, hanya satu orang laki-laki. Anak keempatnya sudah terlebih dulu meninggal dunia. Almarhum tasik dikebumikan di Pekuburan Islam Salobulo, tepat di samping pusara anaknya. (up)
--------------------
BIODATA:
Nama : Drs Tasik, MSi.
Tempat/Tanggal Lahir: Batu, 30 Mei 1964
Agama : Islam
Pendidikan Terakhir: Srata Satu (S1)
Alamat : Jalan KH M. Kasim No. 77, Kota Palopo
Jabatan Sekarang : Ketua DPRD Kota Palopo periode 2014-2019
Nama Istri : Dra Hasmiati
Jumlah Anak : 6 Orang
- Jundai Indrawati Tasik
- Ardianti Tasik
- Muhammad Fajri Tasik
- Reski Nuratika Tasik (meninggal)
- Nurul Adriana Tasik- Nurainun Tasik
Jumlah Perolehan Suara: 1.574
Partai Politik : Sekretaris DPD II Partai Golkar Palopo
Daerah Pemilihan : Telluwanua, Wara Utara, dan Bara.

Jenazah Alm Tasik, legislator Golkar, yang diangkut ambulance PDIP ke pemakaman Islam Salobulo.

Anggota DPRD Palopo saat mendoakan Tasik di pemakaman Islam Salobulo.

Upacara pelepasan jenazah Tasik di rumah duka-

Share this article :

Post a Comment

 
Support : TEKAPE.co | Arsip
Copyright © 2015. Catatan Abd Rauf - All Rights Reserved
Desain by Berita Morowali Powered by Abd Rauf