Mengunjungi Event Sail Tomini 2015

Friday, September 11, 20150 komentar

Saat Lokasi Sail Tomini 2015-
Teluk Tomini di Pantai Kayu Bura, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), Indonesia, disebut-sebut sebagai teluk terbesar dunia. Tomini adalah segitiga terumbu karang terbaik dunia. Pesona lautnya yang indah, dan pantainya yang nyaman, membuat teluk ini punya keistimewaan tersendiri.

Jumat 18 September 2015, sekira pukul 16:40 wita, sore. Meski saya belum pernah sebelumnya mengunjungi daerah itu, saya nekat berangkat sendirian ke Parimo, dari Kota Palu dengan mengendarai sepeda motor, memakan waktu sekira 3 jam, dengan kecepatan kendaraan antara 50-60 km/jam.

Dalam perjalanan, saya sempat salat magrib di Masji Nurul Yaqin, Dsn V, UD Maju, perbatasan Donggala-Parigi, sekira pukul 18:30 wita. Kabut asap menghiasi perjalanan di sepanjang jalan di kebun kopi, jalan yang berkelok. Saat matahari tenggelam, angin terasa menembus sampai ke jantung.

Mendekati pusat acara, dari arah Palu, disambut dengan kerlap-kerlip lampu disko di pinggir jalan. Mulai dari pusat kuliner lalampa Toboli. Ditambah lagi, di sepanjang jalan Trans Sulawesi di Parimo, tampak tulisan asmaul husna, yang dipasang di sepanjang jalan sampai di pusat kota di Kabupaten Parigi Moutong (Parimo).
Stand Telkomsel-

Sampai ke pusat pelaksanaan acara, sepanjang jalan macet. Banyak pengunjung berjalan kaki. Area pasar malam tampak ramai. Penjual bersahutan menjajakan dagangannya.

Sambil menunggu teman yang baru dalam perjalanan dari Morowali, saya sempat melihat-lihat lokasi event Sail Tomini 2015, di Pantai Kayu Bora.

Pelaksanaan event bertaraf international itu, benar-benar mendtangkan banyak orang. Hotel dan penginapan penuh. Sewanya pun meningkat tajam, bahkan dari pengakuan salah satu pengelola guest house, sewanya naik sampai 200 persen, yang memang khusus untuk event Sail Tomini 2015.

Jalan Trans Sulawesi di sekitar area acara, juga mendadak macet akibat event tersebut. Banyak pengunjung, membuat pengisi stand pasar malam dan stand lainnya panen. Biaya parkir pun sampai Rp5.000 untuk motor sekali parkir.

Pada pagi hari, pelaksaan acara puncak yang dibuka langsung Presiden Jokowi, kendaraan yang lewat di Jalan Trans Sulawesi dialihkan. Pemeriksaan ketat di luar area, saat hendak memasuki lokasi acara. Namun saat hendak memasuki tenda utama tempat dibukanya acara, tidak begitu ketat.

Saya rasakan berbeda ketatnya pemeriksaan jika ada presiden datang. Saya bisa masuk tanpa pemeriksaan id card. Hanya pemeriksaan tas. Hal ini berbeda dari biasanya, jika ada presiden, pemeriksaannya ketat sekali.

Pada acara puncak Sail Tomini 2015, dimeriahkan dengan atraksi pesawat sukoi tiga unit. Juga ada terjun payung, atraksi kapan perang yang diramaikan kapal perang dari negara tetangga.

Presiden Jokowi, tiba di lokasi sekira pukul 8:50 wita. Hadir dalam acara itu, Ketua MPR Irman Gusman, Mantan Presiden Megawati Soekarno Putri, Puan Maharani, Susi Pudjiastuti, Rizal Ramli, Anis Baswedan, dan menteri kabinet kerja lainnya. Juga dihadiri para duta besar negara sahabat. (Bersambung)

Share this article :

Post a Comment

 
Support : TEKAPE.co | Arsip
Copyright © 2015. Catatan Abd Rauf - All Rights Reserved
Desain by Berita Morowali Powered by Abd Rauf